Beragam Hal yang Dapat Anda Lakukan Untuk Mencegah Kemacetan

- 05.17.00
Di Indonesia, saat ini kemacetan menjadi momok yang begitu menakutkan. Karena, saat ini kemacetan sudah tidak dapat diprediksi dan menjadi semakin parah setiap harinya. Di kota-kota besar seperti Jakarta menjadi titik kemacetan terparah yang terjadi setiap hari. Meski kemacetan menjadi suatu hal yang terjadi setiap harinya, Anda tetap bisa mencegah agar terhindar dari kemacetan. Bagaimana caranya? Berikut ini beragam hal yang dapat digunakan untuk mencegah kemacetan :


Menggunakan transportasi umum

Advertisement
Jika Anda ingin mencegah dan mengurai kemacetan, maka cara terbaik yakni dengan mulai menggunakan transportasi umum. Penggunaan transportasi umum menjadi cara terbaik karena bisa mengurangi populasi kendaraan pribadi di jalanan. Selain itu, menggunakan transportasi umum juga dapat membantu Anda untuk mencapai tempat tujuan lebih cepat karena beberapa transportasi umum seperti busway dan kereta memiliki jalur khusus yang menghindarkan Anda dari kejamnya kemacetan sehari-hari.

Mengurangi penggunaan kendaraan pribadi

Menggunakan transportasi umum berarti Anda mulai mengurangi penggunaan kendaraan pribadi. Saat ini, penyebab utama kemacetan di kota besar di Jakarta berasal dari banyaknya penggunaan kendaraan pribadi yang tidak diimbangi dengan luas badan jalan yang tersedia. Hal ini menjadi penyebab utama yang membuat kemacetak jadi tak terelakkan dan Anda dapat mencegahnya dengan mulai menggunakan transportasi umum atau berjalan kaki jika memungkinkan.

Mengirim barang dengan menggunakan kurir

Apa yang Anda rasakan jika harus mengantarkan barang atau dokumen dengan menembus kemacetan? Tentu perasaan kesal, emosi dan lelah bercampur menjadi satu karena kondisi tersebut. Tapi, Anda tak perlu khawatir lagi karena kini ada Paxel Indonesia yang akan membantu Anda untuk bisa mengirim barang dan diterima di hari yang sama. Caranya pun cukup mudah, Anda hanya perlu mengunduh aplikasi Paxel Indonesia di smartphone Anda dan mulai mengirim barang dengan aplikasi tersebut. Anda tidak perlu mengantarkan barang ke kantor Paxel karena ada kurir yang akan mengambil barang tersebut dan membuat Anda bisa mengantarkan barang tanpa perlu beranjak dari tempat Anda berada sekalipun
 

Start typing and press Enter to search